Isu Bom : Semen Padang fc vs Arema Tetap sukses Dilaksanakan

Sebuah paket mencurigakan sempat menggegerkan GOR H Agus Salim Padang, Sumatera Barat. Kendati demikian, hal ini tak menyurutkan perhelelatan laga bergensi Indonesian Super League (ISL).

Pada Senin (25/4/2011) kemarin, memang Stadion GOR H Agus Salim, sempat diramaikan dengan penemuan sebuah paket disekitar stadion. Menurut Kapoltabes Padang, Kombes Pol M. Seno Putro, paket yang dicurigai tersebut bukan bom tapi buku kelistrikan milik PLN.

“Setelah Gegana Polda Sumbar melakukan identifikasi ternyata buku yang berada di dalam kardus warna coklat itu bukan bom melain buku kelistrikan milik PLN,” katanya di Mapolresta Padang, jalan M. Yamin, Kamis (28/4/2011).

Akibat terror tersebut sempat terancam pengelenggaraan LSI di Gor H. Agus Salim Padang. Pasalnya, paket yang dicurigai bom itu diletakkan di depan pintu masuk pemain. “Kita sudah berikan izin kepada panitia Liga Super Indonesia dilanjutkan, yang jelas kita saling menjaga saja,” ungkapnya.

Stadion H. Agus Salim merupakan kandang Semen Padang tergolong angker bagi lawan-lawannya. Bahkanm tim berjuluk Kabau Sirah itu belum sekali pun tersentuh kekalahan dari 13 kali laga yang dilakoni di Stadion H. Agus Salim tersebut.

Rekor itu adalah sepuluh kali menang dan hanya tertahan tiga kali. Tiga tim yang mampu menahan imbang Semen Padang di kandang sendiri adalah Persipura Jayapura, pada 26 September 2010, Bontang FC, dan Persib Bandung.



Tulisan Terkait :


Best Quote Today:
Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi dari satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat. (Winston Chuchill)

Jika Anda menyukai tulisan diatas jangan lupa untuk klik tombol suka untuk berbagi dengan teman facebook Anda. Anda juga bisa membagikan tulisan ini di twitter dan jejaring sosial lainnya. Berbagi itu indah.
 
Indonesian Super League 10/11|Indonesian Best Brand Image|Tanggapan FBC Atas PIPA dan SOPA|Operator Seluler Indonesia|Facebook Application
Guest Book FBC|Barter Link - Sahabat FBC| Profil dan Biodata | Kunci Gitar
Protected by CopyRights & Intelectual Property 2009-2012