Cerita 2 Tahun Lalu Tentang Blog Manis Ini ^_^

Mengenang masa lalu memang selalu memberikan kesan tersendiri. Kita bisa merasa sedih, terharu, dan gembira. Inilah yang saat ini saya rasakan saat kembali mengobrak-abrik album di facebook. Album ini bertanggal 21 Juli 2008. Artinya saat itu blog ini belum genap setahun umurnya. Blog ini seingat saya sih (ngintip di profil blogger) dibuat pada bulan November Tahun 2008. Sekitar berumur delapan bulan.

Saat itu saya masih buta sama sekali dengan html dan css. Tau nggak teman-teman apa saja yang membuat saya tersenyum-senyum sendiri? Yang pertama adalah pada penataan posisi judul sidebar. Itu tuh yang ada tulisan tips dan trik , UNP, dan pengunjung. Kelihatan banget bawaan templatenya, ternyata judul nya terlalu kebawah, sehingga banyak membuang tempat.

Pada saat saya yang masih belum tau apa-apa tentang html dan css, mencoba untuk menaikan  posisinya agar bisa pas di pinggir atas. Setalah muter-muter dan sambil membuka tutorial blog saya mencoba mengedit kode pada template tersebut. Akhirnya setalah berhari-hari hari saya berhasil menaikannya, saya sangat senang sampai-sampai berusaha melihatkannya kepada teman-teman bahwa saya berhasil menaikan posisinya. Heheh. bener-bener lucu dan memalukan ^_^. "Ehh teman coba lihat blog saya ini judul sidebar kemaren terlalu kebawah dan sekarang saya berhasil menaikannya" Inilah kata-kata yang tepat menggambarkan kejadian itu.


Selain itu, yang juga membuat saya tersenyum-senyum sendiri adalah saat melihat banner "pasang iklan disini". Saat itu blog ini sangat jarang dikunjungi orang, siapa coba yang mau pasang iklan disana.

Mungkin pada template diatas background-nya haya warna biru, tapi sebetulnya itu pakai gambar gif yang warna warni, kadang kuning, kadang merah, kadang biru. Sumpah norak banget :D

Nah, coba perhatikan banner yang ada di tengah, ada banner kontes SEO alnect computer. Kontes ini merupakan kontes SEO pertama yang saya ikuti. Saat itu blog ini masih PR 0 dan alexa rank masih jutaan. Saya berharap bisa menang tanpa trik SEO apapun, ternyata kalah hehehe. Saat ini setelah 4 kali ikut kontes SEO, saya sadar ternyata SEO itu sangat sulit.

Saat ini setelah banyak belajar dan berganti-ganti template akhirnya saya memilih untuk menggunanakn template yang simple. Walaupun saat ini masih tergolong berat namun saya akan berusaha untuk membuatnya lebih baik lagi.

Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan pesan di kotak komentar, terimakasih ^_^



Tulisan Terkait :


Best Quote Today:
Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi dari satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat. (Winston Chuchill)

Jika Anda menyukai tulisan diatas jangan lupa untuk klik tombol suka untuk berbagi dengan teman facebook Anda. Anda juga bisa membagikan tulisan ini di twitter dan jejaring sosial lainnya. Berbagi itu indah.
 
Indonesian Super League 10/11|Indonesian Best Brand Image|Tanggapan FBC Atas PIPA dan SOPA|Operator Seluler Indonesia|Facebook Application
Guest Book FBC|Barter Link - Sahabat FBC| Profil dan Biodata | Kunci Gitar
Protected by CopyRights & Intelectual Property 2009-2012